Tag Archives: (29) Memiliki aset produktif

Memiliki aset produktif

Orang kaya memiliki barang-barang produktif sebagai aset, bukan barang-barang konsumtif. Barang produktif adalah aset yang sesungguhnya, karena barang-barang tersebut mendatangkan pemasukan dalam bentuk bunga, dividen, gain, sewa,  laba dan sebagainya. Barang konsumtif adalah liabilitas karena memerlukan uang keluar dalam bentuk biaya, pajak, bunga dan sebagainya.

 

Orang kaya memiliki produk investasi (deposito, obligasi, reksadana, koin emas, dsb), membeli harta-harta yang disewakan sebagai harta produktif (rumah kontrakan, tanah garapan, mobil sewaan, sound system sewaan, alat rumah tangga sewaan, pakaian pentas sewaan, dsb), atau barang ciptaan menghasilkan hak paten atau royalti yang berasal dari alat-alat kerja, alat-alat teknik, buku karangan, novel dan sebagainya